Salam hormat kami dari panitia pelaksana Lomba Menulis Esai Nasional tingkat SMA/SMK/Sederajat.
Melalui postingan ini, kami hendak mengajak Ketua OSIS SMA/SMK/Sederajat se-Indonesia untuk turut bekerjasama dengan kami dalam pelaksanaan lomba menulis kali ini.
Bentuk kerjasama yang kami tawarkan adalah sebagai berikut:
1. Ketua OSIS bersedia menjadi Volunteer dalam kegiatan kami. Ketentuan yang berlaku kami letakkan di bawah postingan ini.
2. Sebagai feedback atau ucapan terima kasih kami adalah memberikan Sertifikat Elektronik (E-Sertifikat VOLUNTEER.
3. Kerjasama ini juga terbuka untuk siapapun pengurus OSIS atau Siswa yang ingin menjadi volunteer kami.
Adapun ketentuan dalam kerjasama yang kami tawarkan adalah sebagai berikut:
1. Ketua OSIS/Pengurus OSIS/Siswa kami harapkan dapat mempublikasikan/mempromosikan Lomba ini di sekolahnya.
2. Setiap sekolah baik SMA, SMK, atau Sederajat hanya dapat mendaftarkan SATU (1) orang VOLUNTEER. Dalam hal ini, kami akan memprioritaskan Ketua OSIS/Pengurus OSIS/Siswa yang pertama kali atau duluan mendaftar (cara mendaftar akan kami informasikan di bawah postingan ini.
3. E-Sertifikat akan diberikan, jika sekolah Ketua OSIS/Pengurus OSIS/Siswa tersebut mengirimkan delegasi/peserta, berjumlah MINIMAL 20 ORANG.
4. Seritifikat akan kami kirimkan via e-mail setelah kegiatan usai.
--
Cara mendaftar menjadi volunteer adalah :
1. Kirimkan data dirimu (NAMA, SEKOLAH, ALAMAT EMAIL, NO HP) ke
e-mail: suwandonadimanullang@gmail.com atau melalui WA/LINE (0823-6503-2485)
2. Kami akan membalas e-mail/pesan anda jika ANDA ADALAH ORANG PERTAMA YANG MENDAFTAR.
3. Pendaftaran dibuka sampai 1 DESEMBER 2017
Demikianlah informasi/tawaran kami, sekiranya anda adalah orang yang memiliki dedikasi tinggi dalam meningkatkan literasi bangsa, segera hubungi kami.
Terima kasih,
Suwandonadi
(Ketua Panitia)
NB: Jika ada yang hendak di pertanyakan, silahkan menghubungi kami melalui e-mail atau WA/LINE.
0 comments:
Posting Komentar